Telah menceritakan kepada kami {Ibnu Numair} telah menceritakan kepada kami {Ubaidullah} dari {Nafi’} dari {Ibnu Umar} ia berkata, “Al Abbas bin Abdul Muththalib meminta izin kepada Rasulullah saw. untuk bermalam di Makkah pada malam Mina untuk memberi minum, lalu beliau memberi izin kepadanya.”
Musnad Ahmad | Hadits No. : 4502
Kitab 5 : Musnad Sahabat yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Bab : Musnad Abdullah bin Umar bin Al Khatthab ra.
Telah menceritakan kepada kami {Ibnu Numair} telah menceritakan kepada kami {Ubaidullah} dari {Nafi’} dari {Ibnu Umar} bahwa Rasulullah saw. memperkerjakan penduduk Khaibar dengan upah setengah hasil tanaman dan kurma. Beliau memberikan kepada para isterinya setiap tahun seratus delapan puluh wasaq kurma dan dua puluh wasaq gandum. Ketika Umar bin Al Khaththab menjadi khalifah, ia membagi tanah Khaibar, ia memberi pilihan kepada para isteri Rasulullah saw. dengan mempetak tanah atau menjamin mereka dengan beberapa wasaq setiap tahun. Maka mereka berselisih pendapat, sebagian mereka memilih mempetak tanah untuk mereka namun sebagian lainnya memilih jaminan beberapa wasaq, di antara mereka adalah Hafshah dan ‘Aisyah yang memilih jaminan beberapa wasaq.”
Musnad Ahmad | Hadits No. : 4503
Kitab 5 : Musnad Sahabat yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Bab : Musnad Abdullah bin Umar bin Al Khatthab ra.
Telah menceritakan kepada kami {Ibnu Numair} telah menceritakan kepada kami {Yahya} dari {Abdullah bin Abu Salamah} dari {Abdullah bin Abdullah bin Umar} dari {Ayahnya} ia berkata, “Kami pernah pergi bersama Rasulullah saw. pagi hari dari Mina menuju Arafah, sebagian kami ada yang bertalbiyah sebagian lain bertakbir.”
Musnad Ahmad | Hadits No. : 4504
Kitab 5 : Musnad Sahabat yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Bab : Musnad Abdullah bin Umar bin Al Khatthab ra.
Telah menceritakan kepada kami {Ibnu Numair} telah menceritakan kepada kami {Ubaidullah} dari {Nafi} dari {Ibnu Umar} ia berkata, “Rasulullah saw. memakai cincin perak yang dikenakan di tangannya, kemudian setelah itu dipakai di tangan Abu Bakr, kemudian tangan Umar lalu tangan Utsman. Cincin tersebut mempunyai ukiran ‘Rasulullah saw. sallam’.”
Musnad Ahmad | Hadits No. : 4505
Kitab 5 : Musnad Sahabat yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Bab : Musnad Abdullah bin Umar bin Al Khatthab ra.
Telah menceritakan kepada kami {Ibnu Numair} telah menceritakan kepada kami {Ubaidullah bin Umar} dari {Nafi’} dari {Ibnu Umar} bahwa Rasulullah saw. bersabda: “Janganlah seseorang menyuruh orang lain berdiri dari tempat duduknya lalu ia duduk di tempat itu, tapi lapangkan dan luaskanlah.”
Musnad Ahmad | Hadits No. : 4506
Kitab 5 : Musnad Sahabat yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Bab : Musnad Abdullah bin Umar bin Al Khatthab ra.
Telah menceritakan kepada kami {Ibnu Numair} telah menceritakan kepada kami {Ubaidullah} dari {Nafi’} dari {Ibnu Umar} bahwa Rasulullah saw. bersabda: “Barangsiapa membeli makanan maka janganlah ia menjualnya kembali hingga ia menerimanya.”
Musnad Ahmad | Hadits No. : 4507
Kitab 5 : Musnad Sahabat yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Bab : Musnad Abdullah bin Umar bin Al Khatthab ra.
Telah menceritakan kepada kami {Ibnu Numair} telah mengabarkan kepada kami {Hajjaj} dari {Wabarah} dari {Ibnu Umar} ia berkata, “Rasulullah saw. memerintahkan untuk membunuh tikus, burung gagak dan serigala.” Nafi’ berkata, “Ibnu Umar ditanya, “Bagaimana dengan Ular dan Kalajengking?” Ia menjawab, “Hal itu juga pernah disampaikan.”
Musnad Ahmad | Hadits No. : 4508
Kitab 5 : Musnad Sahabat yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Bab : Musnad Abdullah bin Umar bin Al Khatthab ra.
Telah menceritakan kepada kami {Ibnu Numair} telah menceritakan kepada kami {Ubaidullah} dari {Nafi’} dari {Ibnu Umar} ia berkata, “Nabi saw. melarang mencegat barang dagangan sehingga masuk ke pasar.”
Musnad Ahmad | Hadits No. : 4509
Kitab 5 : Musnad Sahabat yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Bab : Musnad Abdullah bin Umar bin Al Khatthab ra.
Telah menceritakan kepada kami {Ibnu Numair} telah menceritakan kepada kami {Ubaidullah} dari {Nafi’} dari {Ibnu Umar}, bahwa Rasulullah saw. melihat seorang wanita terbunuh pada sebagian peperangannya, maka beliau pun melarang membunuh kaum wanita dan anak-anak.”
Musnad Ahmad | Hadits No. : 4510
Kitab 5 : Musnad Sahabat yang Banyak Meriwayatkan Hadits
Bab : Musnad Abdullah bin Umar bin Al Khatthab ra.
Telah menceritakan kepada kami {Ya’la bin Ubaid} telah menceritakan kepada kami {Muhammad bin Ishaq} dari {Nafi’} dari {Ibnu Umar} ia berkata, “Aku pernah mendengar Rasulullah saw. melarang mengenakan sarung tangan dan cadar, dan pakaian yang diberi wewangian wars dan za’faran.”